PERENCANAAN
PEMBELAJARAN IPS MI
disusun untuk memenuhi tugas
kelompok mata kuliah Materi IPS SD/MI
Oleh
:
Kelompok
2
Elis
Resitawati
|
1415680820
|
Tia
Rostiasih Noer
|
1415680843
|
Sri
Sulastri
|
1415680841
|
Edi
Mughani
|
1415680817
|
PROGRAM
STUDI PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH
STAI
PUTERA GALUH CIAMIS
PETA KONSEP
PERENCANAAN PEMBELAJARAN IPS MI
A. Pengertian Perencanaan Pembelajaran
Rencana pelaksanaan pembelajaran
adalah rencana yang menggambarkan prosedur dan pengorganisasian pembelajaran
untuk mencapai satu kompetensi dasar yang ditetapkan dalam standar isi dan
telah dijabarkan dalam silabus. Lingkup rencana pembelajaran yang paling luas
mencangkup satu kompetensi dasar yang terdiri atas satu atau beberapa indikator
untuk satu kali pertemuan atau lebih.
B. Landasan
Perencanaan Pembelajaran IPS
Landasan rencana pelaksanaan
pembelajaran ( RPP ) adalah yang berkaitan dengan standar proses mengisyaratkan
bahwa guru diharapkan dapat mengembangkan perencanaan pembelajaran yang
kemudian dipetugas melalui peraturan materi pendidikan nasional ( permendiknas
)nomor 41 tahun 2007 tentang standar proses yang antaralain mengatur tentang
perencanaan proses pembelajaran yang mensyaratkan bagi pendidik pada satuan
pendidikan untuk mengembangkan rencana pelaksanaan pembelajaran ( RPP ),
khususnya pada jenjang pendidikan dasar dan menengah jalur formal, baik yang
menemoatkan sistem paket maupun sistem kredit semester ( SKL ).
C. Fungsi
Perencanaan Pembelajaran IPS
Fungsi RPP
dapat digunakan sebagai acuan dalam menyusun rencana pembelajaran, sehingga
dapat berfungsi sebagai acuan bagi guru untuk melaksanakan kegiatan
pembelajaran agar lebih terarah dan berjalan efektif dan efisien.
D. Komponen
Perencanaan Pembelajaran IPS
1.
Identitas Mata
Pelajaran
a.
Satuan pendidikan
b.
Kelas
c.
Semester
d.
Program study
e.
Mata pelajaeran atau
tema pelajaran
f.
Jumlah pertemuan
2.
Standar Kompetensi
Merupakan kualifikasi
kemampuan minimaln peserta didik yang menggambarkan penguasaan pengetahuan,
siakap dan keterampilan yang diharapkan dicapai pada setiap kelas atau semester
pada suatu mata pelajaran .
3.
Komponen Dasar (
kompetensi dasar )
Komponen dasar adalah
sejumlah kemampuan yang harus di kuasai peserta didik dalam mata pelajaran
tertentu sebagai rujukan penyusunan indikator kompetensi dalam suatu pelajaran
4.
Indikator perencanaan
kompetensi
Indikator perencanaan
kompetensi adalah perilaku yang dapat diukur atau diobservasi untuk
menunjukakan ketercapaian kompetensi dasar tertentu yang menjadi acuan
penilaian matapelajaran, indikator pencapaian kompetensi dirumuskan dengan
menggunakan kata kerja operasional yang dapat diamati dan diukur, yang
mencangkup pengtahuan, sikap dan keterampilan.
5.
Tujuan pembelajaran
Menggambarkan proses
dan hasil belajar yang diharapkan dicapai oleh peserta didik sesuai dengan kompetensi
dsar.
6.
Materi pembelajaran/
materi ajaran
Memuat fakta, konsep
dan prosedur yang relevan, dan ditulis dalam bentuk butir-butir sesuai dengan
rumusan indikator pencapaian kompetensi.
7.
Alokasi waktu
Ditentukan sesuai
dengan keperluan untuk mencapai kompetensi dasar dan bahan belajar.
8.
Metode pembelajaran
Digunakan oleh guru
untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik
mencapai kompetensi dasar atau seperangkat indikator yang telah ditetapkan.
Pemilihan media atau metode pembelajaran disesuaikan dengan situasi dan kondisi
peserta didik, serta karakteristik dari setiap indikator dan kompetensi yang
hendak dicapai pada setiap mata pelajaran.
9.
Kegiatan pembelajaran
Suatu kegiatan
pembelajaran yang dilakukan guru dan siswa dalam berinteraksi dengan materi
pembelajaran dan sumber belajar untuk mencapai kemampuan dasar, pilihlah
pendekatan dan metode yang tepat .
10. Media pembelajaran
Tuliskan media yang
digunakan dalam kegiatan pembelajaran untuk meningkatkan pemahaman / pemaknaan
dari suatu proses konsep serta kelancaran proses pembelajaran.
11. Penilaian hasil belajar dan tidak lanjut
Tuliskanlah instrumen
dan prosedur yang digunakan untuk menilai pencapaian belajar siswa berdasarkan
sistem pengujian yang telah dikembangkan selaras dengan pengembangan silabus.
12. Sumber belajar
Penentuan sumber
belajar didaratkan pada standar kompetensi dan kompetensi dasar, serta ,materi
ajar, kegiatan pembelajaran, dan indikator pencapaian kompetensi. Cantumkan
sumber bacaan yang digunakan dalam pembelajaran sesuai dengan kemampuan
dasar yang telah ditentukan dalam
silabus.
E. Langkah – Langkah Penyusunan Rencana Pembelajaran
1.
Mencantumkan identitas
Terdiri dari :Nama
sekolah, mata pelajaran, kelas, semester, standar kompetensi, kompetensi dasar,
indikator, dan alokasi waktu. Yang perlu diperhatikan adalah :
a.
RPP boleh disusun untuk
satu kompetensi dasar
b.
Standar kompetens,
kompetensi dasar, dan indikator dikutip dari silabus
c.
Indikator merupakan :
·
Ciri priaku ( bukti
terukur ) yang dapat memberikan gambaran bahwa peserta didik telah mencapai
kompetensi dasar
·
Penanda pencapaian
kompetensi dasar yang ditandai oleh perubahan perilaku yang dapat diukur yang
mencakup sikap, pengetahuan dan keterampilan.
·
Dikembangkan sesuai
dengan karakteristik peserta didik, satuan pendidik, dan potensi daerah
·
Rumusannya menggunakan
kerja operasional yang terukur dan dapat di observasi
·
Digunakan sebagai dasar
untuk menyusun alat penilaian
d.
Alokasi waktu
diperhitungkan untuk pencapaian satu kompetensi daar, dinyatakan dalam jam
pelajaran dan banyaknya pertemuan
2.
Merumuskan Tujuan
Pembelajaran
Output ( hasil langsung
) dari satu paket kegiatan pembelajaran bila pemelajaran dilakuakn lebih dari
satu pertemuan, ada baiknya tujuan pembelajaran juga dibedaan menurut waktu
pertemuan, hingga tiap pertemuan dapat memberikanhasil.
3.
Menentukan Materi
Pembelajaran
Untuk memudahkan
penetapan materi pembelajaran, dapat diacu dari indikator, misalnya :
indikator, siswa dapat membaca lambang/ simbol dalam peta kabupaten/ kota propinsi
di lingkungan tempat tinggalnya dengan menggunakan sekala sederhana. Materi
pembelajaran : membaca peta lingkungan setempat ( kabupaten, kota, dan propinsi
) dengan menggunakan sekala sederhana.
4.
Menentukan Metode
Pembelajaran
Metode dapat diartikan
benar-benar sebagai metode, tetapi dapat pula diartikan sebagai model atau
pendekatan pembelajaran, bergantung pada karakteristik pendekatan yang dipilih.
Karena itu pada bagian ini cantumkan pendekatan pembelajaran dan metode yang di
integrasikan dalam kegiatan pembelajaran siswa :
a.
Pendekatan pembelajaran
yang digunakan, misalnya: pendekatan proses, kontekstual, pembelajaran
langsung, pemecahan masalah, dan sebagainya
b.
Metode-metode yang
digunakan, misalnya : ceramah, inkuiri, observasi, tanya jawab, learning dan
sebagainya.
5.
Menetapkan Kegiatan
Pembelajaran
Untuk mencapai suatu
kompetensi dasar harus dicantumkan langkah-langkah kegiata setiap pertemuan
yang memuat unsur kegiatan pendahuluan/ pembuka kegiataninti, dan kegiatan
penutup. Langkah-langkah minimal yang harus dipenuhipada setiap unsur kegiatan
pembelajaran adalah sebagai berikut :
a.
Kegiatan pendahuluan
·
Orientasi: memutuskan
perhatian siswa pada materi yang akan diajarkan, denan cara menunjukkan benda
yang menarik, memberikan ilustrasi, membaca suratkabar, menampilkan slaide, dan
sebagainya.
·
Apersepsi: guru
membereikan gambaran manfaat mempelajari gempabumi, bidang-bidang pekerjaan
berkaitan dengan gempa bumi dan sebagainya.
·
Pemberian acuan
·
Pemberian kelompok
belajar dan penjelasan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar.
b.
Kegiatan inti
Berisi langkah-langkah
sistematis yang dilalui peserta didik untuk dapat mengkonstruksisi ilmu sesuai
dengan skemata ( frame work ) masing-masing langkah-langkah tersebut di susun
sedemikian rupa agar peserta didik dapat menunjukkan perubahan perilaku sebagai
mana dituangkan pada tujuan pembelajaran dan indikator.
c.
Kegiatan penutup
·
Guru mengarahkan siswa
untuk membuat rangkuman atau simpulan
·
Guru memberikan hasil
belajar siswa. Dapat dengan tes tertulis, lisan atau meminta siswa mengulang
kembeli simpulan yang telah disusun atau dalam bentuk tanya jawab dengan
mengambil +_ 25 % sebagai sample
·
Memberikan arahan
tindak lanjut pembelajaran, dapat berupa kegiatan diluar kelas, dirumah atau
tugas sebagai remidi/ pengayaan.
6.
Memilih Sumber Belajar
Pemilihan sumber
belajar mengacu pada perumusan yang ada dalam silabus yang dikembangkan. Sumber
belajar mencangkup sumber rujukan, lingkungan, media, nada sumber, alat dan
bahan. Sumber belajar mencangkup umber belajar lingkungan, media, narasumber,
alat dan bahan. Sumber belajar dituliskan secara lebihoperasional, dan bisa
langsung dinyatakan bahan ajar apa yang digunakan. Misalya: sumber belajar yang
sebenarnya. Jika menggunakan buku, maka harus ditulis udul buku teks tersebut,
pengarang, dan halaman yang diacu.
7.
Menunjukan penilaian
Pnilaian di ajarkan
atas teknik penilaian, bentuk instrumen dan instrumenyang dipakai
F.
Contoh
Perencanaan Pembelajaran
RENCANA
PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
A.
IDENTITAS
Nama Sekolah :
........................................
Mata Pelajaran :Ilmu Pengetahuan Sosial
Kelas/Semester :IV/ I
Standar
Kompetensi :
1. Memahami sejarah, kenampakan alam dan keragaman suku bangsa di lingkungan
kebupaten/kota dan provinsi.
Kompetensi
Dasar :
1.2 Mendeskripsikan kenampakan alam di lingkungan kabupaten/kota dan provinsi
serta hubungannya dengan keragaman sosial budaya.
Indikator :
·
Mengidentifikasi
ciri-ciri dan manfaat kenampakan alam.
·
Menunjukkan
ciri-ciri sosial dan budaya di kabupaten/kota provinsi tempat tinggalnya.
·
Menjelaskan
keanekaragaman sosial di daerahnya.
·
Menjelaskan
keanekaragaman budaya di daerahnya.
·
Menunjukkan
tempat suku bangsa yang ada di daerahnya.
·
Menunjukkan
tempat budaya di daerahnya.
Alokasi Waktu :
2 jam pelajaran x 35 menit
B.
TUJUAN
PEMBELAJARAN
·
Siswa dapat mengidentifikasi
ciri-ciri dan manfaat kenampakan alam.
·
Siswa dapat menunjukkan
ciri-ciri sosial dan budaya di kabupaten/kota provinsi tempat tinggalnya.
·
Siswa dapat menjelaskan
keanekaragaman sosial di daerahnya.
·
Siswa dapat menjelaskan keanekaragaman budaya di
daerahnya.
·
Siswa dapat menunjukkan tempat suku bangsa yang ada di
daerahnya.
·
Siswa dapat menunjukkan
tempat budaya di daerahnya.
Nilai-nilai karakter siswa yang diharapkan :
·
Tekun
·
Teliti
·
Disiplin
·
Mandiri
·
Jujur
·
Rasa hormat dan
perhatian
C.
MATERI
PEMBELAJARAN
Materi Pokok: kenampakan alam dan keragaman sosial budaya
D.
METODE
PEMBELAJARAN
·
Ceramah
·
Tanya jawab
·
Diskusi Kelompok
E. Model Pembelajaran
·
Collaborative Learning
F.
LANGKAH-LANGKAH
KEGIATAN PEMBELAJARAN
·
Kegiatan awal:
o Guru
mengadakan tanya jawab tentang nama-nama gunung, pelabuhan dan bandar udara serta kenampakan alam lainnya yang ada di daerahnya.
·
Kegiatan inti
Eksplorasi
Dalam kegiatan eksplorasi, guru:
o Menjelaskan
macam-macam kenampakan alam yang ada di daerah sekitar, secara teliti.
o Menjelaskan
ciri-ciri kenampakan alam di kabupaten/kota dan provinsi yang ada di daerahnya,
secara tekun dan teliti.
o Menunjukkan
ciri-ciri sosial budaya yang ada di daerahnya.
o Memfasilitasi
terjadinya interaksi antarpeserta didik, antara peserta didik dengan guru,
lingkungan, dan sumber belajar lainnya, secara mandiri, hormat dan perhatian.
o Melibatkan
peserta didik secara aktif dalam setiap kegiatan pembelajaran secara disiplin,
rasa hormat dan perhatian.
o Memfasilitasi
peserta didik melakukan percobaan di lapangan, dengan cara disiplin, tekun, jujur, dan
teliti.
Elaborasi
Dalam kegiatan elaborasi, guru:
o Membiasakan
peserta didik untuk membaca dan menulis yang beragam melalui tugas-tugas
tertentu yang bermakna.
o Memfasilitasi
peserta didik melalui pemberian tugas, diskusi, dan lain-lain untuk memunculkan
gagasan baru baik secara lisan maupun tertulis.
o Memberi
kesempatan untuk berpikir, menganalisis, menyelesaikan masalah, dan bertindak
tanpa rasa takut.
o Memfasilitasi
peserta didik dalam pembelajaran kooperatif dan kolaboratif.
o Memfasilitasi
peserta didik berkompetisi secara sehat untuk meningkatkan prestasi belajar.
o Memfasilitasi
peserta didik membuat laporan eksplorasi yang dilakukan baik lisan maupun tertulis,
secara individual maupun kelompok.
o Memfasilitasi
peserta didik untuk menyajikan hasil kerja individual maupun kelompok.
o Memfasilitasi
peserta didik melakukan kegiatan yang
menumbuhkan kebanggaan dan rasa percaya diri peserta didik.
Konfirmasi
Dalam kegiatan
konfirmasi, guru:
o Melakukan
tanya jawab tentang hal-hal yang belum diketahui siswa.
o Bersama
siswa saling tanya jawab untuk meluruskan kesalahan pemahaman, memberikan
penguatan dan kesimpulan.
·
Kegiatan
Penutup
Dalam kegiatan penutup, guru:
o Mengarahkan siswa untuk membuat
rangkuman/simpulan.
o Memeriksa hasil belajar siswa
dengan memberikan tes tertulis atau tes lisan atau meminta siswa untuk
mengulang kembali simpulan yang telah disusun.
o Memberikan arahan tindak lanjut pembelajaran, dapat berupa kegiatan di luar
kelas, di rumah atau tugas sebavgai bagian
remidi/pengayaan.
F.
SUMBER
BELAJAR
·
Alat Peraga :
o gambar
kenampakan / pemandangan alam
o gambar
pakaian dan rumah adat
o gambar
bencana alam
·
Sumber :
o Buku IPS
kelas IV
o Buku
pendamping yang relevan
G.
PENILAIAN
Indikator
Pencapaian Kompetensi
|
Teknik Penilaian
|
Bentuk Instrumen
|
- Mengidentifikasi ciri-ciri dan manfaat kenampakan alam
- Menunjukkan ciri-ciri sosial dan budaya di kabupaten/kota provinsi tempat tinggalnya
- Menjelaskan
keanekaragaman sosial di daerahnya
- Menjelaskan
keanekaragaman budaya di daerahnya
-
Menunjukkan
tempat suku bangsa yang ada di daerahnya
- Menunjukkan
tempat budaya di daerahnya
|
Tes Tulis
|
Uraian
|
Instrumen
Soal:
1.
Jelaskan ciri-ciri dan manfaat kenampakan alam...
2.
Kenampakan alam ada
dua yaitu buatan dan ....
3.
Danau termasuk kenampakan alam ....
4.
Gedung termasuk kenampakan
alam ....
5.
Suku Asmat terdapat di Provinsi ....
H.
Format Kriteria Penilaian
v Produk ( hasil diskusi )
No.
|
Aspek
|
Kriteria
|
Skor
|
1.
|
Konsep
|
* semua
benar
* sebagian
besar benar
* sebagian
kecil benar
* semua salah
|
4
3
2
1
|
v Performansi
No.
|
Aspek
|
Kriteria
|
Skor
|
1.
2.
|
Pengetahuan
Sikap
|
* pengetahuan
* kadang-kadang Pengetahuan
* tidak Pengetahuan
* sikap
* kadang-kadang Sikap
* tidak Sikap
|
4
2
1
4
2
1
|
I. Lembar Penilaian
No
|
Nama Siswa
|
Performan
|
Produk
|
Jumlah Skor
|
Nilai
|
|
Pengetahuan
|
Sikap
|
|||||
1.
2.
3.
4.
5.
|
CATATAN
:
Nilai = ( Jumlah skor : jumlah skor maksimal ) X
10.
...............,...........20....
Mengetahui,
Kepala
Sekolah SD......... Guru
Kelas
..................................... ...................................
NIP. NIP.
Simpulan
Rencana
pelaksanaan pembelajaran adalah rencana yang menggambarkan prosedur dan
pengorganisasian pembelajaran untuk mencapai satu kompetensi dasar yang
ditetapkan dalam standar isi dan telah dijabarkan dalam silabus. Landasan
rencana pelaksanaan pembelajaran melalui permendiknas no 41 tahun 2007 tentang
standar proses yang antaralain mengatur tentang perencanaan proses pembelajaran
yang mensyaratkan bagi pendidik pada satuan pendidikan untuk mengembangkan
rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP).
Fungsi RPP dapat digunakan sebagai acuan dalam
menyusun rencana pembelajaran, sehingga dapat berfungsi sebagai acuan bagi guru
untuk melaksanakan kegiatan pembelajaran agar lebih terarah dan berjalan
efektif dan efisien.
Komponen-komponen
Perencanaan Pembelajaran: Identitas Mata Pelajaran (Satuan pendidikan, Kelas,
Semester, Program study, Mata pelajaeran atau tema pelajaran dan Jumlah
pertemuan), Standar Kompetensi, Komponen Dasar, Indikator perencanaan, Tujuan
pembelajaran, Materi
pembelajaran, Alokasi waktu, Metode pembelajaran, Kegiatan pembelajaran, Media
pembelajaran, Penilaian
hasil belajar dan tidak lanjut, sumber belajar)
Langkah –
Langkah Penyusunan Rencana Pembelajaran
1. Mencantumkan
identitas
2. Merumuskan
Tujuan Pembelajaran
3. Menentukan
Materi Pembelajaran
4. Menentukan
Metode Pembelajaran
5. Menetapkan
Kegiatan Pembelajaran: Kegiatan pendahuluan, Kegiatan inti, Kegiatan penutup
6. Memilih
Sumber Belajar
7. Menunjukan
penilaian
8. Latihan
membuat perencanaan pembelajaran
Tidak ada komentar:
Posting Komentar